Bima, Ntbnews.com – Puskesmas Madapangga, Kecamatan Bolo, Kabupaten Bima kembali melakukan vaksinasi Covid-19 tahap kedua.
Kepala Pukesmas Madapangga, Eva Juniarti menerangkan, pelaksanaan vaksinasi di Pukesmas tersebut sudah mencapai 61 persen.
Pihaknya akan turun ke desa-desa untuk mencapai hasil vaksinasi 100 persen.
Kata dia, Pukesmas Madapangga akan memprioritaskan vaksinasi terhadap warga yang sudah lanjut usia (lansia).
“Kondisi kesehatan lansia yang rentan sangat perlu sekali untuk divaksinasi agar menambah kekebalan tubuhnya. Tentu melalui pemberian imun lewat vaksin,” terang Eva kepada Ntb News, Senin (10/5/2021).
Dia berharap masyarakat senantiasa menjaga kesehatan dan menjaga jarak antara satu dengan yang lain serta sering mencuci tangan.
“Selalu menerapkan protokol kesehatan di rumah maupun di luar rumah agar tidak menularkan virus kepada siapa pun,” tutup Eva.
Sementara itu, Ruslan, kapolsek Madapangga yang juga turut mengawasi kegiatan vaksinasi tahap kedua ini, mengajak lansia yang ingin divaksin agar datang ke Desa Bolo.
Ia menyebutkan, lansia di Desa Woro yang melaksanakan kegiatan vaksinasi dosis pertama sebanyak 20 orang. Sementara di Desa Bolo sebanyak 10 orang.
“Jadi, yang memenuhi syarat sebagai penerima vaksin sebanyak 30 orang,” terang Ruslan.
Dia berharap warga Kecamatan Madapangga yang berumur 60 tahun ke atas atau lansia dapat mengikuti vaksinasi. Pasalnya, lansia rentan terjangkit Covid-19.
Ruslan mengaku akan selalu bersinergi dengan Pukesmas Madapangga, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas untuk menyukseskan program vaksinasi tersebut.
“Sesuai dengan target yang ditentukan oleh pemerintah atau Dinas Kesehatan Kabupaten Bima,” tutup Ruslan. (*)
Penulis: Arif Sofyandi
Editor: Ahmad Yasin