Camat Tenggarong Sampaikan Sambutan Bupati Kukar di Masjid Al-Fajar Maluhu

Camat Tenggarong, Sukono

KUTAIKARTANEGARA- Camat Tenggarong, Sukono mewakili Bupati Kukar Edi Damansyah menyampaikan sambutan solat Idul Fitri di masjid Al-Fajar Kelurahan Maluhu. Rabu (10/4) pagi.

Mengawali sambutan, Sukono menyinggung, puasa Ramadhan yang dijalani umat islam selama sebulan penuh, disempurnakan kembali dengan pembayaran zakat fitrah dan harta. Puasa melatih kesabaran dan ketabahan serta ketahanan diri rendah hati.

“Sedangkan zakat berdimensi, kita peduli terhadap sesama,” ucapnya.

Di hari Idul Fitri, semoga kita semua meraih kemenangan, dalam arti apa yang diperoleh selama bulan Ramadhan, teraktualisasi di bulan yang lain, dari sikap prilaku dalam kehidupan sehari-hari.

Ibadah di bulan suci Ramadhan, ucap Sukono punya makna suci berdimensi sosial, seperti puasa melatih kesabaran dan kepekaan, solat tarawih berjamaah simbol kekuatan dan persatuan, serta zakat berdimensi sosial.

Sukono menyampaikan, pesan Bupati Edi mengajak masyarakat untuk terlibat memakmurkan masjid, dengan terlibat di dewan kemakmuran masjid(DKM), sebagai pengurus yang memakmurkan masjid dari pengelolaan dan administrasinya.

“Kepada para pemuda bisa tergabung di Ikatan Remaja Masjid(IRMA) yang membantu memakmurkan masjid, dengan membuat kegiatan Taman Pendidikan Alqur’an, serta pemberdayaan kawasan sekitar masjid,” sebutnya

Camat juga mengingatkan, Program Berkah yang dijalankan Pemkab Kukar sudah berhasil, dengan memberikan bantuan revitalisasi rumah ibadah, Pemkab sudah merevitalisasi 279 rumah ibadah.

“Sudah lebihi target, dari 250 rumah ibadah. Program Gerakan Etam Mengaji(GEMA) juga bisa dijalankan. Tata kelola masjid juga diperhatikan, sehingga ada program ide kreatif menjadi pusat komunitas,” pesannya.(ADV49/Red01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *